Kebersihan lingkungan sekolah merupakan faktor pendukung yang sangat vital dalam menunjang proses kegiatan belajar mengajar. Terciptanya suasana nyaman, bersih asri akan memberi dampak positif bagi warga sekolah. Kegiatan Program Jumat Bersih dan Sehat di SD Negeri 4 Jambon ini rencananya akan dilaksanakan rutin setiap hari jumat pada minggu ke-3. Setiap hari Jumat pagi seluruh warga sekolah, baik guru dan siswa bersama-sama melaksanakan kegiatan senam kesegaran jasmani. Dan pada hari jumat tanggal 5 Mei 2023 ini setelah melaksanakan kegiatan senam, seluruh warga sekolah berkumpul di halaman sekolah untuk melaksanakan kerja bakti. Kegiatan meliputi: membersihkan halaman sekolah, perpustakaan, ruang kelas, taman, ruang guru dan sekitar sekolah. Budaya Jumat Bersih dapat menjadi kebiasaan yang baik dan menyehatkan dengan berbagai manfaat di antaranya menumbuhkan cinta dan peduli terhadap lingkungan sekolah. Tujuan utama dari kegiatan Jumat bersih dan sehat adalah menumbuhkan rasa memiliki utamanya di kalangan siswa, meningkatkan kesadaran pentingnya kebersihan lingkungan demi kesehatan, menciptakan suasana belajar yang nyaman, di samping pula lingkungan sekolah pun juga dapat terpelihara dengan baik. Perilaku hidup bersih sangat menentukan pola hidup sehat di lingkungan tempat belajar khususnya. Lingkungan yang sehat dapat meningkatkan konsentrasi belajar dan mendukung sikap belajar yang antusias, sehingga mempengaruhi produktifitas siswa dan guru dalam kegiatan belajar mengajar. Kegiatan Jum’at bersih dilaksanakan oleh seluruh warga sekolah mulai dari karyawan, siswa, guru, dan Kepala Sekolah.
Daftar Blog Saya
Jumat, 05 Mei 2023
Selasa, 02 Mei 2023
Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023
Pulokulon - Hari Pendidikan Nasional 2023 jatuh pada Selasa, 2 Mei 2023. Hardiknas atau Hari Pendidikan Nasional diperingati setiap tahun yang bertepatan dengan hari lahir Bapak Pendidikan Indonesia, Ki Hajar Dewantara. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) merilis tema, logo, dan panduan upacara bendera dalam rangka peringatan Hardiknas 2023.
Tema Hari Pendidikan Nasional 2023
Adapun tema Hari Pendidikan Nasional tahun 2023 adalah "Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar".
Selain itu, bulan Mei 2023 juga dicanangkan sebagai bulan Merdeka Belajar seiring dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023. Dalam rangka peringatan Hardiknas 2023, akan dilaksanakan upacara bendera hingga ragam aktivitas lainnya.
Pedoman Upacara Bendera Hardiknas 2023
Upacara bendera peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023 diselenggarakan secara luring/tatap muka di kantor Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi pusat dan satuan kerja di daerah, kantor Kementerian Agama pusat dan satuan kerja di daerah, kantor pemerintah propinsi/kabupaten/kota, kampus Perguruan tinggi negeri/swasta serta satuan pendidikan di seluruh Indonesia, serta kantor perwakilan Indonesia di luar negeri serta satuan pendidikan di luar negeri dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 yang ditetapkan pemerintah.
Waktu Pelaksanaan Upacara Hardiknas 2023 dilaksanakan pada:
Hari, tanggal: Selasa, 2 Mei 2023
Pukul: 08.00 waktu setempat
Tempat: Halaman kantor/lapangan/tempat lain yang telah disepakati oleh panitia setempat yang memenuhi standar protokol kesehatan.
Pakaian : Untuk undangan baik pejabat, tamu undangan, maupun barisan (pegawai, pendidik, siswa, mahasiswa) mengenakan pakaian adat tradisional.
Pemandangan serupa tentang peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2023 ini juga tampak di sekolah kami. Pada hari ini Selasa, 2 Mei 2023 SD Negeri 4 Jambon Kec. Pulokulon Kab. Grobogan turut memperingati dengan melaksanakan upacara bendera bersama dengan guru dan tenaga kependidikan serta seluruh siswa. Kegiatan upacara berjalan dengan khidmat dari awal hingga akhir. Yang bertugas sebagai pembina upacara yaitu kepala SDN 4 Jambon Bapak Devinta Agung Susanto, S.Pd.SD, M.Pd. Saat penyampaian amanat pembina upacara, Kepala Sekolah menceritakan secara singkat sejarah awal mula peringatan Hardiknas yang berkaitan dengan tanggal kelahiran tokoh besar pendidikan Indonesia, yaitu RM Suwardi Suryaningrat atau Ki Hajar Dewantara. Yang selanjutnya bangsa Indonesia secara serentak merayakan Hari Pendidikan Nasional setiap tanggal 2 Mei. Selain itu, pembina upacara juga menyampaian pesan kepada seluruh siswa untuk senantiasa meneladani jasa para pahlawan, utamanya pahlawan pendidikan dengan senantiasa tekun belajar dan membekali diri dengan ilmu pengetahuan dan ketrampilan agar nantinya di masa mendatang siap menjadi calon pemimpin negeri ini. Dan pada sesi akhir upacara ditutup dengan penyerahan piala kejuaraan FLS2N, hadiah dan piagam penghargaan saat pelaksanaan kegiatan pesantren ramadhan yang rampung dilaksanakan beberapa waktu lalu.
Sesi foto bersama dengan siswa dan seluruh dewan guru |
Di Balik Kisah Cerita Anak yang Inspiratif
Pembelajaran kehidupan yang berharga seringkali tersembunyi dalam kisah-kisah inspiratif yang disajikan dalam bentuk cerita yang mudah dicer...
-
Bapak/Ibu guru dan siswa-siswiku yang hebat, apakah pernah mengalami kesulitan mencari sumber bacaan bermutu untuk putra didiknya? bingung d...
-
Melihat peserta didik bosan dalam mengikuti pelajaran di kelas menjadi tantangan tersendiri bagi guru. Seringkali pelajaran di kelas yang te...
-
Berikut kami sampaikan daftar nama Pendidik dan Tenaga Kependidikan berdasarkan kepangkatan dan jabatan di sekolah kami. No ...